Tim Tari Universitas Padjadjaran (dok foto: KJRI Osaka)

Tim Tari Universitas Padjadjaran (dok foto: KJRI Osaka)

Bulan Oktober 2011, akan tercatat sebagai periode istimewa bagi rombongan tim tari Universitas Padjadjaran (Unpad). Ya, karena pada bulan itulah mereka menggelar pementasan di beberapa wilayah Kansai, Jepang. Setidaknya ada tiga gelaran acara yang turut diramaikan dengan kehadiran tim tari dari universitas asal Bandung ini, yaitu: pertunjukan tari di Biwako Kusatsu Campus dalam lingkungan kampus Universitas Ritsumeikan, prefektur Shiga; ikut berpartisipasi pada acara Kyoto Intercollegiate Festa di kuil Heian Jingu (9/10/11); serta bersama KJRI Osaka menggelar pertunjukan budaya Jawa Barat di gedung OCAT, Osaka (13/10/11).

Menurut data yang dirilis oleh situs resmi KJRI Osaka, pada kegiatan keliling Kansai ini rombongan tim tari Unpad terdiri dari 25 orang mahasiswa yang didampingi Pembantu Rektor III dan beberapa orang dosen.

Di samping untuk lebih mempopulerkan budaya Indonesia kepada khalayak Jepang, kegiatan yang dilakukan oleh tim tari Unpad ini juga dimaksudkan untuk lebih merekatkan hubungan kerjasama antara Unpad dengan beberapa universitas dari Jepang. Bahkan dalam gelaran Kyoto Intercollegiate Festa di kuil Heian Jingu, tim Unpad yang ketika itu adalah satu-satunya tim tari dari negara asing, berhasil menyabet gelar juara ketiga. Sedangkan pada event yang digelar di gedung OCAT Osaka atas kerjasama dengan KJRI Osaka, tim tari Unpad menampilkan beberapa kesenian dari Nusantara antara lain: tari Merak, tari Topeng, Jaipong, pencak silat, serta tari Saman asal Aceh yang cukup memukau para pengunjung.(st)

(oryza aditama / http://www.saudaratua.wordpress.com)